Tintaredaksi.id,KAMPAR - Unit Layanan Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA) Koto Panjang, Kabupaten Kampar, Provinsi Riau,kembali mengeluarkan Surat Pemberitahuan Penambahan buka Pintu Pelimpah Waduk pada pukul 14.00 WIB, Sabtu 18 Januari dan Minggu 19 Januari 2025.
Manager PLTA Koto Panjang Dani Irwansyah melalui Surat Nomor 004/SURAT KELUAR/PLNNP030009A/2025, mengatakan, penambahan bukaan pintu ini dikarenakan masih tingginya curah hujan di sisi hulu waduk PLTA Koto Panjang dengan Inflow rata-rata 1000 m3/s. Sehingga elevasi air waduk PLTA Koto Panjang terus mengalami kenaikan.
Dengan segala pertimbangan dan analisa Untuk menjaga dan dengan mempertimbangkan keamanan bendungan waduk PLTA Koto Panjang, maka kami informasikan penambahan ketinggian pembukaan pintu pelimpah air waduk (spillway gate) secara bertahap selama 2 hari kedepan," tulis nya.
Adapun penambahan tinggi bukaan pintu waduk tersebut akan dimulai pada pukul 14.00 WIB nanti. Tinggi pintu yang ditambah adalah 30 centimeter di lima pintu yang sebelumnya sudah dibuka setinggi 50 centimeter.
Dengan demikian total tinggi bukaan pintu adalah 80 centimeter. Diperkirakan hal ini akan menaikkan permukaan air sungai setinggi 30 sampai 40 centimeter.
Selanjut nya Minggu Minggu 19 Januari 2025 penambahan bukaan pintu akan dimulai pada jam 10.00 WIB. Tinggi bukaan mencapai 20 centimeter sehingga total tinggi bukaan pintu pada hari esok adalah 100 centimeter.
Maka dari itu diimbau kepada masyarakat yang berada di sepanjang aliran sungai Kampar agar waspada dan selalu hati-hati dalam beraktifitas di sungai Kampar serta menjaga anak-anak jangan bermain di tepian sungai Kampar.
Posting Komentar